Adapun laba bersih yang mampu diserap per 30 September 2022 mencapai Rp1,84 miliar, atau lebih rendah 39,59% yoy dari Rp3,05 miliar yang dicapai periode sama tahun lalu.
Sedangkan saham ZATA pada perdagangan kemarin turun 6,78% di level 55 dan dalam sepekan melemah 22,54%.
Adapun ZATA baru mencatatkan sahamnya (listing) pada 9 November 2022 lalu. ZATA sempat mencuri perhatian lantaran mengangkat Abdullah Gymnastiar atau yang akrab disapa Aa Gym menjadi Komisaris Independen perusahaan.
(Taufik Fajar)