JAKARTA - PT Ramayana Lestari Sentosa Tbk (RALS) membukukan laba sebesar Rp351,99 miliar pada 2022. Laba RALS naik 111,84% dari tahun sebelumnya sebesar Rp166,16 miliar.
Melansir keterbukaan informasi BEI, Senin (10/4/2023), pendapatan perseroan juga naik sebesar 15,57% menjadi Rp2,99 triliun dari sebelumnya sebesar Rp2,59 triliun. Adapun, penjualan barang beli putus sebesar Rp2,32 triliun. Secara rinci, penjualan pakaian dan aksesori tercatat sebesar Rp1,67 triliun dan penjualan barang swalayan sebesar Rp84,04 miliar.
Sementara itu, pendapatan yang berasal dari komisi penjualan konsinyasi tercatat sebesar Rp670,33 miliar, dengan penjualan pakaian dan aksesori sebesar Rp667,04 miliar dan penjualan barang swalayan sebesar Rp3,28 miliar.
Adapun kontributor penjualan terbesar berasal dari wilayah Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara dengan nilai Rp1,93 triliun. Sementara itu, wilayah Sumatera berkontribusi sebesar Rp507,47 miliar, wilayah Sulawesi dan Papua menyumbang sebesar Rp296,90 miliar, dan wilayah Kalimantan sebesar Rp261,27 miliar.
Dari sisi pengeluaran, beban pokok penjualan barang beli putus tercatat sebesar Rp1,22 triliun, naik dari sebelumnya Rp1,48 triliun. Kemudian, beban penjualan tercatat sebesar Rp106,98 miliar, serta beban umum dan administrasi sebesar Rp1,21 triliun.