Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

LRT Jabodebek Beroperasi Gratis Selama 1 Bulan, Berapa Tarifnya?

Heri Purnomo , Jurnalis-Jum'at, 19 Mei 2023 |13:55 WIB
LRT Jabodebek Beroperasi Gratis Selama 1 Bulan, Berapa Tarifnya?
LRT Jabodebek. (Foto: LRT)
A
A
A

JAKARTA - Light Rail Transit (LRT) Jabodebek saat ini progresnya sudah mencapai 93%.

Proyek tersebut direncanakan akan mulai dioperasikan pada 12 Juli 2023 mendatang.

 BACA JUGA:

Pengoperasian tersebut nantinya sudah dapat dinikmati oleh masyarakat secara gratis.

Setelah dioperasikan secara gratis selams satu bulan, rencananya pada 18 Agustus 2023 akan dilakukan pengoperasian secara berbayar atau komersial (commercial operation date/COD).

Akan tetapi penetapan tarif tersebut belum ditetapkan oleh Kementerian Perhubungan.

 BACA JUGA:

Adapun Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi ketika ditemui di pameran perjalanan atau travel fair bernama #DiIndonesiaAja Travel Fair 2023 (#DIATF 2023) yang berlangsung di Mall Casablanca, Jakarta tidak menjawab ketika ditanyakan soal berapa penetapan tarif untuk moda transportasi tersebut.

Menhub hanya mengeluarkan satu patah kata terkait banyaknya pertanyaan yang dilontarkan oleh awak media soal besaran tarif dan kapan akan dikeluarkannya penetapan tersebut.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement