Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ganjar-Mahfud Siap Dorong Harga Pangan Murah, Sandiaga: Itu yang Kita Inginkan

Anggie Ariesta , Jurnalis-Minggu, 17 Desember 2023 |18:12 WIB
Ganjar-Mahfud Siap Dorong Harga Pangan Murah, Sandiaga: Itu yang Kita Inginkan
Menparekraf Sandiaga Uno bahas soal Program Capres-Cawapres, Ganjar-Mahfud dalam pembangunan ekonomi. (Foto: MPI)
A
A
A

“Saya juga melihat bahwa bazar sembako murah yang kami gelar di sini sangat diapresiasi oleh masyarakat. Apakah harga-harga sembako turun atau naik? Biaya hidup yang murah atau mahal?” tanya Sandi.

 BACA JUGA:

Sandi berpendapat bahwa untuk membantu mengurangi kesulitan di sektor ekonomi, pemerintah harus melanjutkan program bantuan sosial (bansos).

Dia menyatakan bahwa hal ini merupakan salah satu tujuan pasangan pasangan Ganjar-Mahfud untuk melanjutkan program-program bantuan pemerintahan Presiden Jokowi.

"Kami menginginkan bahwa ke depan tadi semua yang disampaikan program-program yang baik itu dilanjut Gan, Gan-nya itu Ganjar. Itu yang ingin kita hadirkan," tutur Sandi.

Sandi berharap agar program-program yang baik dapat diteruskan, khususnya dengan kehadiran Ganjar. Sandiaga menilai bahwa figur Ganjar Pranowo sebagai Jokowi versi 2024.

Julukan itu disampaikan karena berbagai kemiripan Ganjar dengan Presiden Jokowi, yakni cara pendekatannya dengan rakyat dan serta gerakannya gesit.

“Pak Ganjar ini kan adalah sosok pemimpin yang paling mirip sama Pak Jokowi, dari segi pendekatan yang sangat dekat dengan rakyat, blusukan, sat set, cepat geraknya. Saya menyebutnya (kalau) Jokowi 3.0, (maka) Pak Ganjar ini adalah Pak Jokowi versi 2024,” pungkasnya.

(Zuhirna Wulan Dilla)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement