Basuki berharap kepada siapun Presiden yang akan terpilih selanjutnya, paling tidak bisa meneruskan apa yang saat ini sudah dijalankan, dan berharap bisa lebih baik dari pemimpin yang sekarang.
"Di antara 3 Paslon itu supaya dipilihkan Allah yang terbaik. Pastinya lebih baik dari yang sekarang, kan semua harus begitu, minimal kan bisa melanjutkan apa yang bisa dicapai sekarang," ujarnya.
Sebab menurutnya, pemimpin berikutnya bakal memiliki tantangan yang berbeda dari yang sekarang. Bahkan tantangan tersebut terkadang bisa lebih berat, sehingga diperlukan pemimpin yang mempunyai kapasitas untuk menghadapi tantangan tersebut.
"Yang pasti tantangan ke depan lebih berat, sehingga pemimpin kedepan harus lebih baik, lebih pas lagi," kata Basuki.
(Dani Jumadil Akhir)