Bisnis kali ini tidak lagi dalam sektor kuliner, melainkan sektor fashion. Raffi meluncurkan bisnis fashion yang mempunyai nama RA Jeans dan menawarkan mulai dari pakaian denim dan juga kaos. Usaha fashion ini diluncurkan pada Oktober 2015 bahkan sempat berkembang dengan membuka beberapa gerai ritel namun realitanya bisnis ini tidak dapat bertahan di tengah ketatnya industri fashion.
Kali ini Raffi beralih kepada sektor furnitur dan desain interior yang bekerja sama dengan perusahaan Dio Living. Usaha ini diluncurkan Raffi pada tahun 2022, namun bisnis ini tidak sempat bertahan lebih lama dan menyebabkannya pecah kongsi dengan partnernya akibat tersendatnya bisnis tersebut.
Rans Nusantara pun akhirnya gulung tikar pada 2023 setelah tidak lama diluncurkan.
Rans Nusantara Hebat adalah bisnis milik Raffi yang baru saja berhenti beroperasi pada Februari 2025. Bisnis ini diusung sebagai bisnis pusat kuliner (food court) di BSD, Tangerang, Banten. Bisnis ini merupakan hasil kolaborasi antara Raffi Ahmad dengan Kaesang Pangarep.
Rans Nusantara Hebat dibuka pada Maret 2024 diatas lahan seluas 2 hektare yang menampung sekitar 120 tenant UMKM makanan dan minuman. Namun hanya setengah tahu berjalan tepatnya sejak September 2024 pusat kuliner ini mulai sepi pengunjung dan banyak kios UMKM yang menutup gerainya meminta penurunan sewa.
Sehingga akhirnya Rans Nusantara Hebat tak lagi bisa bertahan lebih lama dan berhenti beroperasi mulai 28 Februari 2025 akibat gagal menarik cukup pengunjung.
(Taufik Fajar)