Operasi LNG dan gas PGN ini terealisasi sebagai bentuk kolaborasi seluruh stakeholder gas meliputi SKK Migas, Kementerian ESDM, LNG Supplier, PGN, Pertamina, PLN, dan NR selaku pengelola terminal.
Melalui sinergi dengan berbagai pemangku kepentingan di sektor energi, Nusantara Regas akan terus mengoptimalkan pemanfaatan infrastruktur LNG dan gas bumi guna menjawab kebutuhan energi nasional yang terus berkembang. Langkah ini sekaligus mendukung transisi energi menuju bauran yang lebih bersih, efisien, dan berkelanjutan, khususnya bagi sektor kelistrikan dan industri sebagai penggerak utama perekonomian.
Nusantara Regas adalah afiliasi PT Pertamina (Persero) yang didirikan bersama PT Perusahaan Gas Negara, Tbk yang bertugas mengoperasikan Floating Storage & Regasification Unit (FSRU) Jawa Barat di Perairan Teluk Jakarta dan Onshore Receiving Facilities Muara Karang, DKI Jakarta. Fasilitas ini menerima dan memproses LNG menjadi pasokan energi pembangkit listrik yang punya peran vital di Jakarta dan Jawa bagian barat.
(Dani Jumadil Akhir)