Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Atasi Stunting, Kementerian PUPR Sediakan Dana Rp50 Miliar

Giri Hartomo , Jurnalis-Selasa, 06 Februari 2018 |18:42 WIB
Atasi Stunting, Kementerian PUPR Sediakan Dana Rp50 Miliar
Jajaran Kementerian PUPR. (Foto: Okezone)
A
A
A

Ditambah lagi, balita tersebut minim sekali untuk mendapatkan fasilitas imunisasi. Kemudian juga, makanan yang diberikan juga memiliki kualitas yang sangat buruk "Padahal yang penting itu kualitasnya jadi 4 sehat 5 sempurna bukan mengenai banyaknya," kata dia.

Sri melanjutkan, masalah stunting juga terjadi karena lingkungan sekitar yang tidak sehat. Karena kebanyakan daerah yang memiliki masalah tersebut merupakan daerah kumuh.

"Dan yang terakhir adalah lingkungan yang tidak sehat. Jadi mereka itu banyaknya hidupnya di rawa-rawa. Kemudian banyak yang enggak pakai sendal sedangkan banyak yang buang air besarnya langsung kebawah (tanah) tanpa ada WC," ucapnya

Oleh karena itu, dia meminta kepada Kementerian terkait seperti Kementerian Kesehatan, Kementerian Dalam Negeri hingga Kementerian Desa untuk membantu langkah PUPR untuk mengurangi tingginya angka Stunting di daerah terpencil. Pasalnya penyebab stunting bukan hanya karena lingkungan yang tidak bersih melainkan juga karena kurangnya asupan gizi yang diberikan kepada bayi.

"Itu (penanganan Stunting) perlu kolaborasi kementerian yang terkait. Seperti Kementerian Kesehatan, Kengerian Dalam negeri, Kementerian Desa," ucapnya.

(Martin Bagya Kertiyasa)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement