Gubernur BI Perry Warjiyo mengatakan, proyeksi tersebut menunjukan kondisi ekonomi nasional masih kuat di tengah ketidakpastian global. Bahkan, laju inflasi diyakini akan terus bertahan di level 3%.
"Inflasi sampai akhir tahun 3,3%, lebih rendah dari target 3,5%. Tahun depan 3%, rendah, stabil, dan mendorong daya beli," ujarnya beberapa waktu lalu.
Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), angka inflasi sampai dengan September 2019 mencapai 3,39%.
(fbn)