Untuk skala provinsi, Sumatera Utara (Sumut), sudah tersalurkan 90,3% untuk 610.375 KPM. Sementara itu, untuk tingkat Kecamatan Medan Baru, BST sudah tersalurkan hingga 93 persen untuk 491 KPM.
Sejauh ini, penyaluran BST sejauh ini berjalan lancar dan tepat sasaran di Sumut.
"Pencapaiannya sudah sudah 90% . Diharapkan pada tahap delapan (November 2020) dapat meningkat," ujar Direktur Utama PT Pos Indonesia Faisal R Djoemadi, usai menghadiri kegiatan penyaluran BST oleh Kementerian Sosial (Kemensos), di Medan.
PT Pos Indonesia turut menjadi bagian dari Kemensos untuk membantu menyalurkan BST kepada KPM di seluruh wilayah Indonesia. Menurut Faisal, kesuksesan penyaluran BST ini berkat peran pemerintah daerah (pemda) yang semakin akurat melakukan verifikasi data.
Menteri Sosial (Mensos) Juliari P Batubara mengatakan, dari 610.375 KPM, per hari ini, sudah ada sekitar 558 KPM yang menerima BST untuk tingkat Sumut. "Kami harapkan tahap terakhir pada Desember, sisanya bisa terjangkau mendekati 100%," kata Juliari.
(Dani Jumadil Akhir)