JAKARTA - Nilai mata uang rupiah di pasar spot hari ini dibuka tumbuh atas dolar Amerika Serikat pada perdagangan Rabu pagi (30/3/2022). Berdasarkan data Bloomberg, hingga pukul 09.15 WIB, mata uang Garuda naik 23 poin atau 0,16% di Rp14.347 per 1 dolar Amerika Serikat.
Pasar uang di kawasan Asia Pasifik sebagian besar menguat atas dolar AS. Data investing menunjukkan dolar Hong Kong naik 0,02% di 7,8259, Won Korea Selatan turun -0,21% di 1.212,08, dan Ringgit Malaysia menguat 0,06% di 4,2095.
Dolar Taiwan tumbuh 0,15% di 28,645, Baht Thailand turun -0,12% di 33,540, Dolar Singapura meningkat 0,08% di 1,3550, dan Yuan China naik 0,08% di 6,3594. Adapun Yen Jepang tumbuh 0,53% di 122,19, Dolar Australia menguat 0,06% di 0,7511, dan Peso Filipina tumbuh 0,01% di 51,963,
BACA JUGA:Tekuk Dolar AS, Rupiah Menguat ke Rp14.345/USD Jelang Akhir Pekan
Indeks dolar yang mengukur kinerja sejumlah mata uang lainnya bergerak koreksi -0,20% di 98,20. Harapan atas pembicaraan damai antara Rusia dan Ukraina memberi dorongan positif bagi euro, setelah mata uang Benua Biru itu terpukul dalam beberapa pekan terakhir.
Seperti diketahui, Rusia sepakat untuk mengurangi operasi militer di sekitar Kyiv, sementara Ukraina mengusulkan status netral. Pasar menilai hal ini sebagai tanda kemajuan dalam negosiasi tatap muka di Istanbul, Turki.
"Setidaknya kedua belah pihak berbicara," kata ahli strategi Commonwealth Bank of Australia, Joe Capurso, dilansir Reuters, Rabu (30/3/2022).