Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Siap-Siap Investor! Ini Jadwal Pembagian Dividen Selamat Sempurna (SMSM)

Dinar Fitra Maghiszha , Jurnalis-Senin, 09 Mei 2022 |11:01 WIB
Siap-Siap Investor! Ini Jadwal Pembagian Dividen Selamat Sempurna (SMSM)
Selamat Sempurna bakal bagikan dividen (Foto: Shutterstock)
A
A
A

JAKARTA - PT Selamat Sempurna Tbk (SMSM) akan membagikan dividen interim kepada para pemegang saham untuk tahun buku yang berakhir tanggal 31 Desember 2022. Nilai dividen yang dibagikan perseroan adalah sebesar Rp15 per saham.

Berdasarkan Keterbukaan Informasi BEI, keputusan ini telah mendapat persetujuan dari Dewan Komisaris dan Direksi perseroan pada Jumat, 29 April 2022.

"Dividen Interim akan dibagikan kepada Pemegang Saham yang namanya tercatat dalam Daftar Pemegang Saham Perseroan (DPS pada Jumat, 20 Mei 2022," kata Direktur PT Selamat Sempurna Tbk (SMSM) Ang Andri Pribadi, di Jakarta, Senin (9/5/2022).

Tanggal pembayaran dividen interim akan dilakukan pada Selasa 31 Mei 2022, sesuai aturan yang berlaku.

Sebagai informasi, hingga kuartal pertama 2022, emiten produsen spareparts otomotif dan mesin ini membukukan laba bersih sebesar Rp187,81 miliar atau tumbuh 17,31% dibandingkan periode sama tahun 2021.

Sementara penjualan neto perseroan meningkat 21,48% menjadi Rp1,17 triliun, dibandingkan periode sama tahun lalu senilai Rp971,16 miliar.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement