Anteraja dimiliki oleh Triputra Group melalui perusahaan induknya, PT Tri Adi Bersama, yang merupakan anak usaha dari PT Adi Sarana Armada Tbk (ASSA). Triputra Group sendiri adalah konglomerasi yang didirikan oleh pengusaha Theodore Permadi Rachmat (TP Rachmat).
Perusahaan ekspedisi ini telah berdiri sejak tahun 2019. Peran TP Rachmat dan Triputra Group sangat signifikan dalam mendirikan dan mengembangkan Anteraja menjadi salah satu pemain ekspedisi besar di Indonesia.
Pemilik Lion Parcel atau PT Lion Express adalah perusahaan induk Lion Group yang didirikan oleh Rusdi Kirana dan keluarganya.
Tidak hanya menjadi bos di bidang penerbangan Lion Air, Rusdi Kirana juga berhasil menjadi bos di bidang ekspedisi. Dia mengembangkan bisnisnya ke bidang ekspedisi dengan mendirikan Lion Parcel pada 14 Februari 2013.
Lion Parcel melayani first, middle, dan last mile baik untuk pengiriman domestik maupun internasional. Didukung oleh lebih dari 7.000 agen, 15.000 kurir pengiriman, dan 3.000 armada, jaringan pengiriman Lion Parcel saat ini menjangkau 98% kecamatan di 34 provinsi di Indonesia. Lion Parcel juga didukung oleh jaringan dan infrastruktur Lion Group untuk menghubungkan masyarakat tanpa batasan waktu dan jarak guna memberikan layanan logistik yang terjangkau. Demikian dilansir laman Lion Parcel.
Sementara itu, Farian Kirana yang juga dikenal sebagai keponakan dari Rusdi Kirana menjabat sebagai CEO Lion Parcel. Sejak tahun 2017, Farian Kirana telah menjabat sebagai Chief Executive Officer (CEO) di Lion Parcel dan memimpin lebih dari 1.000 karyawan untuk memberikan layanan pengiriman yang murah, aman, dan terpercaya bagi masyarakat Indonesia.
Sejak masa kepemimpinannya, Lion Parcel telah mengalami perkembangan yang pesat dengan memperluas jangkauan pengirimannya menjangkau hingga 98% area di Tanah Air dengan kolaborasi hebat bersama lebih dari 7.000 agen, 15.000 kurir pengiriman, dan 3.000 armada yang saling terintegrasi satu sama lain.
(Dani Jumadil Akhir)